Psikotes SIMAK Sekolah Cendekia BAZNAS Tahun 2022
23/05/2022 | Penulis: humas

suasana psikotes online
Jaring siswa terbaik, Sekolah Cendekia BAZNAS melalui SIMAK (Seleksi Masuk) menggelar Psikotest serentak secara daring yang diikuti oleh 108 peserta di 15 provinsi berbeda seluruh indonesia.
Psikotest merupakan salah satu tahapan SIMAK yang wajib diikuti oleh calon siswa Sekolah Cendekia BAZNAS. Pada tahun ini dengan menggandeng OPTIMA sebagai vendor, sekolah bebas biaya tersebut akan melihat sejauh mana kesiapan calon siswa secara IQ, SQ dan EQ.
Daud Bachtiar, Ketua SIMAK menjelaskan bahwa Psikotest menjadi akhir yang akan dilalui oleh calon peserta sebelum finalisasi kelulusan.
"Setelah seleksi berkas, tes akademik, survei faktual, dan tes baca Quran, maka Psikotest menjadi akhir dari rangkaian SIMAK di tahun 2022, Semoga dengan paripurnanya alur ini kami dapat menjaring siswa terbaik dari seluruh Indonesia nantinya". Jelas Daud.
Salah satu peserta SIMAK asal Provinsi Sumatera Selatan, Sari alfiddah fitriani yang merupakan anak pasangan Bapak Sutrisno dan Ibu Rusmanidar yang bekerja sebagai tenaga buruh di palembang mengungkap pengalaman pertamanya mengikuti Psikotest, dengan persiapan dan dukungan dari BAZNAS Provinsi membuat ia tidak gugup dan yakin hasil terbaik.
"Sebelumnya saya tidak pernah mengikuti tes Psikotest, ini kali pertama saya mengikuti apa itu Psikotest. Alhamdulillah meskipun demikian saya yakin tadi telah mengerjakan dengan baik, dan semoga mendapatkan hasil yang terbaik". Ujarnya. sementara orang tua sari sangat berharap anaknya bisa lulus dalam seleksi penerimaan di SMP Cendekia BAZNAS agar anaknya bisa menjadi kebanggaan keluarga.
Sekolah Cendekia BAZNAS merupakan sekolah bebas biaya yang dikelola oleh BAZNAS RI. Melalui syiar zakat untuk pendidikan, sekolah yang berlokasi di Bogor itu terus selenggarakan pendidikan profesional dan berkualitas untuk merubah mustahik menjadi muzaki.
Berita Lainnya
BAZNAS PALI Gelar RAKORDA, Wakil Bupati Hadir dan Serahkan Bantuan Rumah Layak Huni serta Sembako
BAZNAS Salurkan Donasi ASOHI untuk Mendukung Program Kemanusiaan
Gubernur Herman Deru Lantik Pengurus BAZNAS Provinsi Sumsel 2025–2030,
BAZNAS Provinsi Sumatera Selatan Gelar Sosialisasi Audit Syariah bagi BAZNAS Kabupaten/Kota Se-Sumatera Selatan
Kontribusi Nyata Zakat untuk Permukiman Berkelanjutan, BAZNAS Sumsel Raih Juara I BERES Award
BAZNAS Sumsel–Sekda Sumsel Perkuat Kolaborasi ZIS untuk Kesejahteraan Masyarakat

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
